politik

Ormas PEKATIB Lambar Siap Mengawal Pemilu 2024 dan Tindak Tegas Oknum Caleg Membeli Suara

penulis: Admin | 14 November 2023 16:50 WIB
editor: admin


Lampung Barat, KejarFakta.co - Dalam Rangka menyukseskan pemilu tahun 2024 mendatang Organisasi Kemasyarakatan Ormas Pembela Kesatuan Tanah Air Indonesia Bersatu ( PEKATib) kabupaten Lampung Barat, siap mengawal pemilu dan tindak tegas bagi oknum caleg membeli suara (Money Politic).

Money Politics atau dikenal dengan sebutan politik uang kini semakin merajalela. Merajalelanya politik uang karena dalam pemilihan umum pasti adanya tindakan money Politics atau politik uang, politik uang tumbuh dikarenakan kecenderungan masyarakat yang makin masa bodoh terhadap merajalelanya politik uang ini.

Money Politics atau politik uang bisa diartikan sebagai proses tindakan jual beli suara masyarakat dengan memberikan suatu imbalan. Sedangkan dalam proses pemilihan umum akan berjalan dengan baik ketika semua calon peserta pemilihan umum jujur dan tidak melakukan tindakan money Politics. Politik uang merupakan salah satu tindakan yang dapat menciptakan adanya korupsi, korupsi itu sendiri terjadi karena Proses terpilihnya pemimpin melalui biaya politik yang tinggi, tanpa disadari bahwa perilaku menyuap rakyat dengan melakukan tindakan money Politics saat proses pencalonan menyebabkan terpilihnya calon pemimpin yang korup," terang Amir Hamzah salah satu anggota ormas PEKATIB kepada media ini, Selasa (14/11/2023)

Bagaimana tidak, dalam proses pencalonan saja kandidat sudah mengeluarkan banyak dana untuk berlomba-lomba mendapatkan suara rakyat demi jabatan. Sedangkan dana yang kandidat tersebut keluarkan belum tentu miliknya sendiri. Tentu saja ketika kandidat itu menjadi yang terpilih dengan proses money politik dalam pencalonannya, maka akan berpikir bagaimana agar modal yang dikeluarkan itu kembali atau dengan istilah balik modal tanpa memikirkan kepentingan untuk rakyat.

"Maka dari itu, Ormas PEKATIB kabupaten Lampung Barat, siap bersinergi dengan Aparat Penegakan Hukum (APH) untuk mengawal, dan mengawasi pemilu tahun 2024 mendatang, demi pemilu yang demokratis serta jurdil tanpa harus money politik," Pungkasnya. (Kodri)

Tag : #Ormas PEKATIB#Pemiilu